Wednesday, November 22, 2017

Lembur Gara-gara Kerjaan Numpuk Pasti Bikin Gak Fresh. Masih Bisa Fresh Kok, Penasaran…??


Sebagai pekerja tentu kita menyadari adanya sebuah resiko yang kita temui saat pertama kali menyetujui untuk melakukan pekerjaan tersebut. Tentunya resiko yang akan ditemui pun berbeda-beda untuk setiap pekerjaan.

Ada yang harus dipaksa lembur bila jumlah tugas sedang membludak, ada juga yang dikejar-kejar oleh atasan karena target penjualan belum mencapai target yang diinginkan saat akhir bulan. Kebutuhan hidup sering kali menjadi alasan utama mengapa kita masih bekerja sekalipun banyak dari kita sudah cukup jengah dengan tempat kerjanya.

Bahkan karena alasan tersebut tidak sedikit dari kita cukup antusias menjalani lembur tentunya dengan konsekuensi lembur yang kita lakukan dibayarkan oleh perusahaan. Apalagi jika kantor tempat kita bekerja memiliki kebijakan yang cukup baik untuk perhitungan pembayaran lembur.

Hak lembur kita mungkin dibayarkan secara adil namun sering kali kita mengesampingkan bahaya kesehatan yang ditimbulkan oleh lembur itu sendiri. Kita tentu sadar bahwa lembur pasti memotong waktu istirahat yang seharusnya lebih panjang. Sayangnya banyak dari kita dengan sengajar mengacuhkan gejala-gejala penyakit yang ditimbulkan oleh lembur, alasannya sih tidak ingin memanjakan penyakit.

Sebetulnya bukan hanya lembur yang menjadi penyebab kita bisa jatuh sakit. Aktifitas yang tidak sehat, kurangnya asupan sayuran dan juga tekanan pekerjaan menjadi ‘pendukung’ datangnya penyakit. Bukan hal yang tak mungkin untuk kita tetap sehat sekalipun kita dituntut untuk bekerja lembur. Yuk mari kita simak kiat-kiatnya.

Istirahatlah…. Tubuh dan Otakmu sangat Membutuhkannya

Tertidur Lelah via https://www.pexels.com

Lembur tentunya akan membuat tubuh dan pikiran kita lelah, apalagi begitu sampai di rumah ternyata sudah tengah malam dimana anggota keluarga sudah beristirahat. Awalnya mungkin ketika di kantor rencana begitu sampai di rumah adalah langsung istirahat begitu sampai di rumah.

Sayangnya banyak dari kita ternyata lebih memilih melakukan hal lain seperti menonton acara TV, main game bahkan sampai ada yang stalking mantan. Seharusnya kita bisa lebih menghargai waktu istirahat yang sudah terpotong karena lembur tersebut, tentu kita sadar bahwa tubuh sudah begitu lelah namun tetap saja sengaja kita acuhkan. Padahal otak dan tubuh kita tentunya sangat membutuhkan istirahat tersebut, maksimalkan waktu istirahat kita dengan beristirahat agar terhindar dari penyakit.

Hindari Gula dan Rokok

Rokok via https://www.pexels.com

Bahaya dari gula dan rokok bukanlah hal baru yang kita ketahui terutama iklan bahaya rokok yang sudah beredar dimana-mana termasuk di bungkus rokok itu sendiri. Bukan tanpa alasan mengapa rokok bisa menjadi penyebab berbagai penyakit, mengingat kandungan rokok jika di rinci satu persatu tentunya akan membuat kita terkejut begitu tahu apa saja yang kandungannya.

Gula yang kita konsumsi dalam satu hari seringnya tidak terkontrol karena kita beranggapan bahwa hanya sedikit setiap kali kita mengonsumsinya. Apalagi buat kita yang menyukai cemilan manis dan juga minuman soda. Sebetulnya kita hanya perlu membatasi konsumsi gula setiap harinya, jangan berlebihan setiap menggunakannya dan memberikan sedikit perhatian untuk kesehatan kita.

Berhenti merokok memanglah bukanlah hal yang mudah dan mengurangi konsumsi makanan manis pun tentunya sulit untuk dihindari. Tapi bukankah kesehatan yang kita rasakan bukanlah hanya miliki kita seorang? Ada orang yang kita sayangi termasuk anggota keluarga kita yang menginginkan kita untuk selalu sehat bukan?.

Sayuran dan Buah itu Menyehatkan dan Membunuh Racun loh….

Sayuran Segar via https://www.pexels.com

Semua makanan yang kita konsumsi tentu ada manfaatnya termasuk sayur-sayuran. Namun banyak dari kita ternyata kurang begitu tahu manfaat untuk setiap sayuran dan juga banyak juga yang kurang menyukai konsumsi sayuran.

Sama seperti buah, konsumsi sayuran yang baik sebetulnya tidak perlu direbus lama bahkan kalau perlu konsumsinya masih dalam keadaan fresh karena vitamin dan manfaat yang menyehatkan dan juga membunuh racunnya bekerja jauh lebih baik. Apalagi untuk kita yang sering harus lembur dan bergadang mengerjakan tugas, penyakit dan virus akan jauh lebih mudah cepat menghampiri kita. Menjaga kesehatan kita dengan sayuran dan buah adalah pilihan yang tepat untuk kita.

Atur Waktu Kerja, Atur Juga Waktu Lembur

Waktu via https://www.pexels.com

Kerja yang kita lakukan tentunya memiliki jam yang sudah disepakati dengan perusahaan, ada yang dari pagi ke sore hari dan ada juga yang menggunakan jam kerja shift. Untuk jam kerja yang normal biasanya kita sudah nyaman dengan waktu kerja tersebut namun untuk waktu lembur terkadang kita tidak bisa memprediksinya.

Kita mungkin tidak bisa memprediksi kapan kita diharuskan lembur namun bukan berarti bahwa kita tidak bisa mengatur waktu lembur kita. Bijaklah dengan keadaan dan pikirkan juga resiko saat kita lembur karena sebetulnya kita berhak untuk menolak lembur.



Hidup kita bukanlah hanya tentang pekerjaan yang kita lakoni saat ini namun juga tentang bagaimana kita menghargai keluarga dan orang-orang yang ada disekitar kita dengan menikmati waktu bersama mereka.

#Lembur #Kerja #Kantor #Pria #Wanita #Laki #Perempuan #Kerjaan #Sehat #Pekerja #Istirahat #Otak #Butuh #Gula #Rokok #Sayuran #Buah #Waktu #Hidup #Shift #Jam #Perusahaan #Vitamin #Manfaat 

No comments:

Post a Comment